Adalah sebuah obyek wisata yang menawarkan beraneka wahana
pendidikan diantaranya, yaitu :
- Reptile & Insect Fun Park
- Rumah Boneka Lintang
- Wahana IPTEK
- Museum Uang
- Museum Wayang dan Artefak
- Kebun aneka buah
Berada di Jl. Raya Kutasari, lokawisata ini melengkapi diri
dengan ratusan koleksi reptile, baik dari dalam negeri maupun mancanegara.
Terdapat pula ribuan koleksi specimen serangga seperti kumbang dan beraneka
kupu-kupu.
Koleksi museum uang di tempat ini terdiri dari berbagai
periode jaman mulai dari 800 M hingga saat ini. Terdapat juga koleksi perangko dari
berbagai belahan dunia, miniature perahu layar, miniature prajurit-prajurit
kerajaan dan buku—buku pengetahuan.
Dalam museum wayang dan artefak, Anda akan menjumpai beragam
jenis wayang yang ada di Indonesia baik itu wayang kulit, wayang beber, Wayang
Golek, Wayang Suket hingga Wayang Bali. Selain itu tempat ini menyimpan pula
aneka artefak peninggalan jaman Purbakala seperti Fosil Doimen dan Menher, Batu
Pipisan, dll.
0 komentar :
Posting Komentar